Ini Cara Berkomunikasi dengan Alien

Selain manusia ternyata ada makhluk hidup lainnya yang mendiami planet-planet di antariksa yaitu alien. Para ilmuwan telah mencoba berbagai cara untuk mendeteksi keberadaan makhluk itu dengan menggunakan tekhnologi canggih. Banyak eksperimen yang telah dilakukan oleh para ilmuwan untuk menemukan cara berkomunikasi dengan alien dan ternyata ada beberapa cara untuk menjalin komunikasi dengan makhluk luar angkasa itu. Apa sajakah caranya?

Ini Cara Berkomunikasi dengan Alien

4 Cara Unik, Ini Cara Berkomunikasi dengan Alien
Alien merupakan makhluk ruang angkasa yang keberadaannya masih misterius namun makhluk ini sudah populer dikalangan manusia, buktinya banyak film-film box office yang menceritakan keberadaan alien dan cara berkomunikasi dengan makhluk ini. Ternyata hal itu bukan hanya dalam film belaka, sekarang manusia dapat berkomunikasi dengan alien dengan beberapa cara. Bagaimanakah caranya? Ini cara manusia berkomunikasi dengan alien:

1. Crop circle
Kita sering melihat crop circle di beberapa film alien dengan ukuran yang sangat besar. Banyak perdebatan tentang siapa, dan apa tujuan untuk membuat crop circle ini. Namun seorang ahli matematika dari Jerman yaitu Carl Friedrich menyatakan bahwa crop circle ini merupakan salah satu media untuk berkomunikasi dengan UFO yaitu piring terbang yang dikendarai oleh alien. Ternyata ilmuwan temukan cara berkomunikasi dengan alien sejak tahun 1820-an yaitu dengan crop circle.

Untuk menguatkan pendapatnya, Carl Friedrich membuat crop circle di hutan Siberia, dia menebangi pepohonan dengan membentuk gugus simetris segitiga yang berukuran sangat besar kemudian di bagian tengahnya ditanami gandum. Selain itu dia juga membuat alat yang berfungsi sebagai penangkap sinar matahari kemudian dipantulkan ke planet lain, alat itu dinamakan Heliotrope. Namun tidak semua crop circle buatan manusia dapat dijadikan media komunikasi dengan alien.

2. Plakat Pioneer
NASA ternyata sudah lama melakukan penelitian untuk berkomunikasi dengan alien, buktinya mereka telah meluncurkan pesawat luar angkasa tanpa awak yaitu Pioneer 10 dan Pioneer 11. Kedua pesawat itu diluncurkan menuju galaksi lain yang sangat jauh dan dalam pesawat itu telah diisi berbagai gambar dan benda yang berasal dari bumi, mereka berharap aka nada makhluk luar angkasa cerdas yang dapat melihat benda-benda itu.

Ternyata selain Pioneer, NASA juga telah melakukan ekspedisi lainnya di tahun 1970-an yaitu ekspedisi Voyager dengan misi yang sama dengan Pioneer.

3. Gelombang Radio
Cara berkomunikasi dengan alien menggunakan gelombang radio seperti yang biasa diperlihatkan dalam film-film ternyata bukanlah khayalan belaka. Menurut para ilmuwan ternyata gelombang radio dapat digunakan sebagai media untuk berkomunikasi dengan alien karena gelombang radio dapat menahan gempuran debu kosmik lebih baik dari pada gelombang cahaya, selain itu gelombang radio ini juga dapat diarahkan pada titik target yang dapat merambat hingga tahunan gelombang cahaya. Hal inilah yang dapat memungkinkan gelombang radio dapat digunakan sebagai media komunikasi dengan alien.

4. Telepati
Salah satu upaya menarik untuk berkomunikasi dengan alien yaitu dengan telepati. Pencetus cara unik ini yaitu Dr. Steven Greer, sebelum mencetuskan ide ini dia dan timnya sering bepergian ke tempat-tempat sepi untuk bermeditasi. Selama proses meditasi mereka mengaku telah memasuki tingkat kesadaran tertinggi sehingga memungkinkan mereka untuk mengingat kehidupan pada masa lalu dan juga dimungkinkan dapat berkomunikasi dengan makhluk luar angkasa yaitu alien. Steven Greer mengaku selalu berhasil dalam setiap meditasinya dan dapat berkomunikasi dengan makhluk lainnya yang ada di alam semesta ini. Namun kebenarannya belum dapat dipastikan karena tidak ada bukti otentiknya.

Ini cara berkomunikasi dengan alien yang telah dicetuskan oleh para ahli dan cara-cara itu telah dipraktekkan untuk berkomunikasi dengan alien.
0 Komentar untuk "Ini Cara Berkomunikasi dengan Alien"

Back To Top