Wahai para suami, meskipun sang istri sudah menjadi milik Anda secara sah, dia pun tetap merupakan milik Allah. Sebaiknya awali proses hubungan intim dengan mengucap nama Allah terlebih dahulu, apalagi jika Anda dan pasangan baru saja menikah. Simak ulasannya secara lengkap sebagai berikut.
Tak bisa dipungkiri bahwa setelah menikah, hubungan suami istri merupakan kebutuhan tiap pasangan. Akan tetapi perlu diingat bahwa sebutuh apapun kita, doa sebelum hubungan suami istri harus tetap dilakukan. Hal ini sudah dinyatakan secara jelas oleh Nabi Muhammad SAW dan perlu ditunaikan oleh seluruh umat Muslim. Jika doa ini tidak dilakukan, Nabi Muhammad SAW bersabda bahwa setan mungkin akan mendekati hasil hubungan pernikahan suatu pasangan atau rezeki pasangan tersebut jadi terganggu. Pasalnya, isi doa sebelum berhubungan kelamin ini adalah meminta agar Allah menjauhkan anak pasangan tersebut dari setan dan rezeki buruk. Berangkat dari hadits yang sama pun Ibnul Jauzi menyatakan bahwa dengan doa ini anak yang dihasilkan akan jauh dari dosa besar maupun kekafiran. Sangat penting kan, doa yang kadang disepelekan oleh orang-orang ini?
Menurut Atha’, cara jima dalam Islamdengan doa ini berdasarkan pada tafsir surat al-Baqarah. Isinya menyatakan bahwa Allah SWT selalu berfirman agar manusia mengerjakan amal yang baik bagi dirinya sendiri, termasuk membaca basmallah terlebih dahulu sebelum menggauli istrinya. Sudahkah Anda tahu apa lagi yang bisa terjadi jika kita tak mengucapkan basmallah ini? Sungguh mengerikan, ternyata akan ada jin yang bersembunyi di dekat kemaluan sang istri lalu ikut bersetubuh. Apakah kita rela jika mengetahui ada jin yang bersembunyi di hubungan intim bersangkutan? Apalagi jika jin tersebut sudah berhubungan dengan istri kita terlebih dahulu, relakah? Tentu tidak.
Firman Allah SWT mengenai cara doa berhubungan intim menurut Islam juga berisi esensi bahwa sang istri tak pernah disentuh oleh manusia lain sebelum suaminya sendiri dan sebelum mereka menjadi penghuni surga dimana mereka akan berhubungan dengan penghuni surga kelak. Oleh sebab itu, istri jangan sampai disentuh juga oleh jin. Terkadang, pernikahan yang baru saja terjadi membuat pasangan suami istri menggebu-gebu dalam melakukan hubungan kelamin. Akan tetapi dalam Islam selalu diwanti-wanti agar nafsu ini dikekang terlebih dahulu sehingga kita semua memiliki hati tulus mengucapkan basmallah.
Dengan mengucapkan nama Allah SWT dalam seluruh pekerjaan kita, berkah akan selalu melimpah dalam hidup dan kita pun senantiasa terbebas dari setan yang menggoda atau berbuat tidak-tidak. Tentu saja mengucapkan basmallah merupakan hal sederhana dan tidak makan waktu sangat lama, akan tetapi kenikmatan duniawi menyebabkan banyak orang menyepelekan kalimat singkat ini demi memuaskan hasrat. Jadilah teladan bagi istri dan keluarga Anda, selalu ucapkan nama Allah sebelum melaksanakan semua aktivitas. Niscaya hati akan lebih bahagia, pekerjaan bisa dilakukan dengan sangat lancar, dan emosi akan selalu terjaga. Hubungan pernikahan tanpa perceraian dan keluarga yang saleh pada Allah Maha Pengasih pun Penyayang bukan lagi di angan kita saja. Sekian artikel yang mengulas na’udzubillah... inilah yang terjadi jika tidak berdoa saat gauli istri, semoga informasi di dalamnya bisa bermanfaat bagi kita semua.
0 Komentar untuk "Na’udzubillah, Inilah Yang Terjadi Jika Tidak Berdoa Saat Gauli Istri"