Inilah Nasehat Untuk Para Istri Jika Suami Berpenghasilan Pas-pasan


Setiap wanita pasti menginginkan memiliki seorang suami yang memiliki segalanya dan berpenghasilan tinggi sehingga dapat mencukupi semua kebutuhannya. Tetapi pada kenyataannya banyak diantara mereka yang memiliki suami yang berpenghasilan hanya pas-pasan saja, berikut adalah nasehat untuk para istri jika suami berpenghasilan pas-pasan. Bagaimanakah nasehatnya?

Inilah Nasehat Untuk Para Istri Jika Suami Berpenghasilan Pas-pasan

Alangkah bahagianya jika kita memiliki seorang suami yang sholeh dan memiliki penghasilan tinggi sehingga dapat menjamin semua kebutuhan kita dan juga dapat memberikan kehidupan mewah kepada istri dan keluarganya. Namun, tidak sedikit diantara kita yang memiliki seorang suami yang hanya memiliki penghasilan kecil bahkan pas-pasan sehingga hanya cukup memenuhi kebutuhan pokok keluarganya saja.

Jodoh, mati, dan rejeki merupakan rahasia Allah SWT tetapi selama manusia mau berusaha untuk bekerja keras dan terus berdoa kepada Allah maka niscaya Dia akan memberikan kemudahan kepada hambanya yang bertaqwa. Lalu bagaimana sikap seorang istri jika mengetahui gaji suami pas pasan?

Ada sebuah cerita yang dapat menjadi pelajaran bagi kita semua yaitu cerita tentang salah satu sahabat Rosulullah bernama Hakim bin Hizzam. Sahabat Rosul ini memiliki kebiasaan meminta-meminta dan dia juga sering datang kepada Rosulullah untuk meminta sesuatu dari beliau. Rosul pun memberikan apa yang yang diminta sahabatnya itu dan hal itu ternyata terulang lagi dan lagi. Rosul pun juga tetap memberikan sesuatu yang diminta sahabatnya itu. Melihat hal ini Rosul akhirnya menasehati Hakim bahwa harta memang merupakan hal yang sangat indah seperti taman dan manis, tetapi jika hati kita merasa cukup atau istiqma maka harta tersebut akan mendatangkan keberkahan bagi yang memilikinya sedangkan bagi orang yang rakus dan tamak dengan harta maka harta yang dimilikinya tidak akan memberikan keberkahan sehingga mereka tidak akan pernah puas dan terus merasa kurang padahal yang kita miliki telah cukup. Setalah mendengar nasehat Rosulullah itu akhirnya Hakim sadar dan berjanji tidak akan meminta-minta lagi dan tidak akan menyusahkan orang lain.

Nasehat Rosulullah ini perlu kita perhatikan dan renungkan bahwa sebanyak apapun harta yang kita miliki maka harus disyukuri karena Allah akan memberikan keberkahan di dalamnya dan jika kita masih merasa kurang dengan harta yang dimiliki maka Allah akan memberikan kekurangan padanya meskipun hartanya telah berlimpah ruah.

Nasehat ini juga perlu direnungkan oleh para istri yang memiliki suami berpenghasilan kecil. Seorang istri yang mengetahui suaminya hanya berpenghasilan pas-pasan bahkan kurang maka sebaiknya selalu bersyukur serta tidak berpangku tangan saja. Istri dapat meminta izin kepada suami untuk bekerja membantu perekonomian keluarga tetapi tidak boleh meninggalkan kewajibannya sebagai seorang istri. Jika suami mengijinkan maka dia dapat melakukan pekerjaan yang sesuai dengan kemampuannya, tetapi jika seorang suami tidak mengijinkannya maka sebaiknya dia mendoakan suaminya agar mendapatkan penghasilan yang layak dan selalu bersyukur dengan hasil penghasilan suaminya. Inilah cara mengatur keuangan rumah tangga secara Islami.

Hal ini berdasarkan hadist Nabi yang telah diriwayatkan oleh Bukhari-Muslim dan Ahmad yang menerangkan bahwa seseorang yang hanya meminta-minta saja maka diakhirat kelak dia tidak akan memiliki daging di wajahnya. Rosulullah telah menganjurkan kepada setiap umatnya untuk selalu bersyukur dan bertawakal dengan melakukan usaha semaksimal mungkin serta selalu berdoa kepada Allah SWT. Jadi seorang istri dapat bekerja untuk membantu perekonomian keluarga dengan izin suaminya dan tidak boleh meninggalkan kewajibannya sebagai seorang istri.

Demikian informasi seputar nasehat untuk para istri jika suami berpenghasilan pas-pasan yang berdasarkan hadits Nabi.
0 Komentar untuk "Inilah Nasehat Untuk Para Istri Jika Suami Berpenghasilan Pas-pasan"

Back To Top