Belajar agama, kewajiban yang acapkali terabaikan oleh umat muslim zaman sekarang. Banyak orang yang menghabiskan waktunya untuk mennuntut ilmu. Tapi, sebagian besar dari mereka biasanya memilih belajar ilmu dunia, seperti Bahasa Inggris, IPA, IPS atau ilmu lainnya. Meskipun ilmu tersebut juga penting tapi kita seharusnya juga mempelajari ilmu agama Islam.
Zaman seperti sekarang ini, ilmu sangatlah penting, terlebih ilmu agama. Namun, banyak orang yang mengabaikan akan pentingnya agama Islam. Mereka lebih mementingkan ilmu lain. Padahal menuntut ilmu agama Islam merupakan suatu kewajiban yang harus terpenuhi.
Beberapa dalil mejelaskan bahwa belajar agama Islam yang benar sangat penting dalam kehidupan, yaitu:
1. Berilmu sebelum beribadah
Setiap amalan atau ibadah memiliki syarat, rukun atau hal-hal lain yang harus terpenuhi. Apabila salah satu syarat tidak terpenuhi maka ibadah kita tidak akan sah. Sedangkan jika rukun kita ada yang tidak terpenuhi maka ibadah kita akan batal dan harus mengulanginya. Hal-hal semacam ini harus kita perhatikan agar amalan atau ibadah kita diterima oleh Allah SWT.
Seperti halnya dalam berwudhu, wudhu memiliki syarat dan rukun yang harus terpenuhi. Bahkan sebuah dalil menjelaskan jika terdapat anggota tubuh yang tidak terkena air wudhu maka akan mendapatkan adzan dari Allah, bahkan shalatnya tidak akan diterima. Begitu juga dengan ibadah lainnya, seperti shalat, sedekah, zakat dan lain sebagainya. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk mempelajari ajaran agama Islam yang benar, misalnya cara shalat dengan baik dan benar.
2. Belajar agama membawa kebaikan
Mencari ilmu adalah suatu kebaikan karena hal itu juga tertera dalam dalil. Banyak orang di dunia yang hidup hanya ingin mengumpulkan harta. Bahkan mereka selalu merasa kurang dengan rezeki yang telah diberikan oleh Allah SWT. Namun, harta itu tidak akan bertahan lama. Berbeda dengan ilmu yang kita miliki. Ilmu tersebut tidak akan pernah hilang meskipun kita telah meninggal. Semasa hidup, kita dianjurkan untuk saling berbagai, tidak hanya untuk materi tapi juga untuk ilmu yang kita miliki. Apabila kita membagi ilmu dengan orang lain, maka jika orang tersebut membagi ilmu yang kita berikan pada orang lain lagi maka ilmu itu akan terus menyebar dan membantu banyak orang. Karena hal itulah, kita akan selalu mendapatkan pahala dari ilmu tersebut, meskipun kita sudah tiada. Bahkan sebuah dalil menjelaskan bahwa ilmu merupakan salah satu amalan jariyah atau amalan yang tidak terputus.
3. Tidak ada alasan enggan belajar
Setelah kita mengetahui keutamaan dari belajar ilmu agama, maka tidak ada alasan lagi untuk kita menunda belajar agama. Selain kita belajar ilmu dunia, kita juga harus mengimbanginya dengan belajar ilmu agama. Hal ini dilakukan agar kita memiliki ibadah yang berkualitas. Apabila kita mengabaikan akan ilmu ini, maka bisa saja ibadah yang kita jalani selama hidup tidak akan diterima oleh Allah karena tidak memenuhi syarat syah maupun rukun dari sebuah ibadah. Terlebih untuk ibadah wajib, shalat maka perbanyaklah belajar membaca Al-Quran. Banyak orang yang belum tahu bahwa thuma’ninah adalah salah satu rukun yang harus terpenuhi. Seharusnya kita menunaikan ibadah shalat dengan tenang tanpa terburu-buru agar dapat melaksanakan setiap rukunnya dengan sempurna. Ingatlah bahwa apa yang kita lakukan di dunia ini akan dimintai tanggung jawab oleh Allah SWT di hari akhir kelak.
0 Komentar untuk "Belajar Agama, Kewajiban yang Acapkali Terabaikan"