5 Tipe Istri yang Diidamkan Para Suami


Pernikahan sejatinya sebuah ikatan sakral yang menyatukan antara dua orang yang berbeda. Dengan menikah bukan hanya menjalankan sunnah Rasulullah namun juga untuk mengharapkan ridha dari Allah Ta’ala. Sebelum menuju pernikahan, tentunya setiap kita menginginkan cukup satu kali menjalani pernikahan dalam seumur hidup. Oleh sebab itu, timbullah keinginan agar bisa mendapatkan pendamping hidup yang sesuai dengan kriteria idaman. Sehingga akan berdampak pada kehidupan rumah tangga yang harmonis dan bahagia.

5 Tipe Istri yang Diidamkan Para Suami

Bagi seorang lelaki, wanita yang berparas cantik dan memiliki tubuh indah tidak selalu menjadi tipe istri idaman. Sebab, banyak faktor lain mulai dari sifat hingga kebiasaan sehari-hari yang dapat membuat pria tertarik. Lantas, tipe istri seperti apakah yang diidamkan oleh para suami ?

1. Shalehah
Tipe istri idaman suami yang pertama adalah istri yang shalehah. Istri yang shalehah merupakan sosok muslimah yang taat terhadap Allah SWT. Sehingga ia akan menjalankan syariat Islam dengan sungguh-sungguh dalam kehidupannya sehari-hari. Selain itu, tipe istri shalehah merupakan anugerah bagi seorang suami. Sebab, dengan akhlaknya ia dapat mendatangkan ketentraman. Selain itu, istri yang shalehah akan mendidik buah hatinya dengan didikan yang Islami. 

2. Sedap dipandang
Tipe istri idaman suami yang kedua adalah ia yang sedap dipandang. Dimana hal ini berkaitan dengan penampilan fisik dan tingkah lakunya. Meskipun seorang wanita berparas cantik, namun bila akhlaknya tidak baik tentunya tidak akan sedap dipandang. Oleh sebab itu seorang istri sangat dianjurkan untuk mempercantik penampilannya dihadapan suami. Selain itu, dia juga diharuskan untuk bersikap dan bertingkah laku yang dapat menyenangkan hati suaminya.

Bahkan seorang istri dianjurkan untuk bertanya pada suaminya tentang apa yang dinginkan oleh sang suami pada dirinya. Misalnya tentang penampilan yang disukai oleh suaminya. Selain itu sudah selayaknya pula jika suami memberikan dukungannya terhadap istrinya dalam menjaga penampilannya. Sehingga suami perlu memfasilitasi istrinya dengan cara memberikan pakaian yang layak, kosmetik dan lain sebagainya.

3. Menjaga kesucian
Tipe istri idaman suami yang ketiga adalah istri yang mampu menjaga kesucian dirinya terutama saat suami tidak sedang bersamanya. Dengan begitu ia akan membatasi pergaulan dengan lawan jenisnya baik didunia nyata maupun di dunia maya. Disamping itu, kesetiaannya kepada sang suami didasarkan pada kepatuhannya pada hukum Allah SWT. Sehingga istri yang mampu menjaga kesucian dirinya akan memberikan ketenangan bagi suaminya disaat ia pergi mencari nafkah

4. Menjaga harta suaminya
Tipe istri idaman yang selanjutnya adalah istri yang menganggap bahwa harta suaminya merupakan amanah yang harus dijaga dengan baik olehnya. Dengan begitu ia akan berusaha untuk mengatur uang pemberian suaminya sehingga tidak akan mempergunakan untuk hal yang tidak perlu. Bagi seorang suami, mendapati istri yang seperti ini sungguh merupakan hal yang sangat luar biasa. Sebab ia tidak perlu khawatir untuk mempercayakan uangnya pada sang istri. Sehingga akan meringankan tugas sang suami karena memiliki istri yang cermat dalam membelanjakan uangnya.

5. Pandai mengatur tugas rumah tangga
Tipe istri idaman yang terakhir adalah ia yang pandai mengatur tugas rumah tangga. Bagi suami, memiliki istri yang mahir dalam merawat anak akan membuat dirinya merasa aman saat berada di luar rumah. Disamping itu, para suami juga mendambakan istri pandai mengatur rumah tangga mulai dari masalah kebersihan hingga makanan.

Demikianlah ulasan mengenai tipe-tipe istri yang diidamkan oleh suami. Menjadi seorang istri yang diidamkan oleh suami tentunya sangat menyenangkan. Selain dapat membuat kehidupan rumah tangga menjadi harmonis dan bahagia, maka Allah pun akan memberikan pahala yang besar. Sebab, ridho suami merupakan salah satu cara bagi kita untuk mendapatkan surga di hari akhir nanti.
0 Komentar untuk "5 Tipe Istri yang Diidamkan Para Suami"

Back To Top