Empat Jenis Manusia yang Meminta Penangguhan di Hari Kiamat


Satu hal yang pasti dalam dunia ini adalah adanya hari kiamat. Namun, tidak ada yang tahu kapan kiamat itu akan terjadi. Waktu datangnya hari kiamat menjadi rahasia Allah SWT. Kewajiban kita hanya beribadah dan menyembah Allah sebagai bekal hari akhir.

Empat Jenis Manusia yang Meminta Penangguhan di Hari Kiamat

Kiamat adalah suatu hal yang pasti. Pada masanya, kiamat akan datang untuk memusnahkan segala apa yang ada di alam semesta ini. Namun, terdapat 4 orang dimana mereka meminta penangguhan hari kiamat. Berikut ini adalah 4 jenis manusia yang meminta penangguhan di hari kiamat, yaitu:

1. Orang tuli
Seperti yang kita tahu bahwa orang tuli adalah orang yang tidak bisa mendengarkan. Ketika hari kiamat akan datang maka mereka adalah salah satu orang yang akan meminta penangguhan. Mereka beralasan bahwa selama hidup mereka tidak mendengarkan kebenaran mengenai ajaran agama Islam sehingga mereka tidak mengetahui mana yang diperbolehkan dan mana yang tidak diperbolehkan. Namun, Allah Maha Tahu, Dia mengetahui bagaimana kemampuan setiap umat-Nya.

2. Orang yang hidup pada masa kekosongan tanpa adanya Rasul
Nabi Muhammad adalah utusan Allah dalam menyebarkan ajaran Allah di dalam Al-Qur’an. Hal inilah yang menjadi alasan bagi orang ini dalam meminta penangguhan hari kiamat. Mereka mengatakan bahwa tidak ada Rasul yang diutus pada zaman mereka sehingga mereka tidak tahu secara pasti ajaran agama Islam.

3. Orang pandir
Di hari kiamat ada empat jenis manusia yang meminta penangguhan dan salah satunya adalah pandir. Mungkin masih banyak orang yang belum mengetahui apa yang dimaksud orang pandir. Dalam dalil hanya disebutkan bahwa ketika hari kiamat akan datang, maka mereka akan meminta penangguhannya. Alasan yang mereka sampaikan adalah mereka tidak mengerti apapun mengenai ajaran Islam yang sudah masuk. Justru mereka sering mendapatkan perlakuan buruk dari orang lain, yakni dilempari kotoran hewan oleh anak kecil. Berdasarkan penjelasan ini, mungkin orang panir ini berarti orang yang tidak berakal artinya memiliki gangguan kejiwaan.

4. Orang pikun
Selain itu, orang pikun juga meminta penangguhan hari kiamat. Mereka menyampaikan alasan bahwa ketika Islam masuk, mereka sudah tidak dapat mengerti semua itu. Terkadang mereka lupa terkadang ingat, karena pikun yang mereka derita. Seperti yang kita tahu, apabila seseorang sudah mencapai masa pikun, maka ia bisa lupa siapa dirinya sendiri, keluarganya, dan teman-temannya. Bahkan, mereka bisa lupa akan bagaimana cara makan, dan dimana tempatnya.

Setelah manusia yang meminta penangguhan di akhir zaman ini menjelaskan semua alasan, kemudian mreka diambil sumpahnya untuk taat kepada Allah dan mereka diutus untuk masuk ke dalam api. Siapa saja yang masuk ke dalamnya, maka mereka akan mendapatkan keselamatan dan rasa dingin. Sedangkan bagi orang yang enggan untuk masuk dalam api, maka mereka akan dijauhkan dari api itu. 

Sebagai seorang muslim, kita harus meyakini bahwa Allah mengetahui apa yang tidak kita ketahui. Diterima atau tidaknya amalan kita, dan bagaimana imbalannya, cukup serahkan saja pada Allah. Hal yang paling penting adalah bagaimana kita selalu memperbaiki diri dan memperbaiki ibadah kita. Selain itu, kita harus senantiasa beribadah sebanyak mungkin dan sebaik mungkin karena Allah pasti melihat setiap usaha yang kita lakukan dalam kebaikan.
0 Komentar untuk "Empat Jenis Manusia yang Meminta Penangguhan di Hari Kiamat"

Back To Top