Perselingkuhan memang jadi salah satu penyebab banyak pasangan putus, entah itu dari pihak pria atau wanita yang memiliki wanita atau pria idaman lain. Selingkuh memang bukan perkara kecil karena sekalinya kita dikecewakan dan disakiti dengan mengetahui pasangan kita selingkuh, kepercayaan yang tadinya begitu kuat pun menjadi runtuh. Tapi bagaimana kalau mencoba memaafkan si dia?
Empat Kemungkinan yang Terjadi jika Anda Memaafkan Kekasih yang Selingkuh dan Memberinya Kesempatan Kedua
Selingkuh itu bisa menjadi sebuah kebiasaan atau bahkan hobi, memaafkan kekasih yang selingkuh bisa saja merupakan suatu keputusan yang salah karena Anda tidak pernah tahu dia minta maaf dengan tulus atau tidak dan selalu ada risiko bahwa ia akan mengulangi hal tersebut. Namun, bisa jadi juga ia sebenarnya adalah orang yang baik dan ia minta maaf dengan tulus karena pada akhirnya ia menyadari bahwa Anda lah pasangan hidup terbaik untuknya. Ingat, berselingkuh bukanlah suatu kesalahan, tapi sebuah pilihan. Ini yang akan terjadi bila kekasih dimaafkan setelah selingkuh.
1. Penyesalanlah yang Muncul
Kalau ia menyesal, itu berarti pertanda baik dan pastikan bahwa ia benar-benar menyesalinya tanpa berakting ketika minta maaf. Mungkin kekasih akan sadar bahwa apa yang ia perbuat telah menyakiti Anda dan ia ingin tetap bersama sehingga akan melakukan apapun untuk mempertahankan hubungan yang tengah berlangsung. Memberi maaf kepada kekasih yang selingkuh tidak selalu menjadi keputusan bodoh bila si dia pun ada usaha untuk tetap bersama-sama dengan Anda.
Bicaralah dengan baik-baik dan dari hati ke hati. Bersikap terbuka untuk mencari jalan terbaik bagi hubungan Anda dan dia ke depannya adalah langkah bijak. Biasanya solusi akan muncul kalau dibicarakan dengan santai namun serius.
2. Setelah Maaf Diterima, Kembali Melakukan Hal yang Sama
Seperti yang telah diungkapkan sebelumnya, ada tipe pria atau wanita yang berselingkuh karena memang sifat dasar mereka yang tidak bisa setia, atau bahkan menjadikan hal tersebut sebagai hobi. Hati-hati sebelum memutuskan untuk memaafkan kekasih yang berselingkuh karena tipe yang seperti itu, sekalinya ketahuan, mereka akan minta maaf dan berusaha mendapat kepercayaan dari Anda lagi. Hanya saja, setelah itu perselingkuhan dan pengkhianatan akan kembali dilakukan. Kalau tidak mau sakit hati untuk ke sekian kalinya, pikirkan baik-baik sebelum memberi maaf dan cari tahu tentang dia lebih banyak.
3. Anda Akan Mampu Menghargai Diri Sendiri Secara Lebih
Terjadinya perselingkuhan itu berarti bahwa sang kekasih tidak bisa menjaga komitmen yang telah disepakati berdua dan pada akhirnya hal ini menyakiti Anda. Tidak perlu buru-buru memaafkan kekasih setelah ia berselingkuh, ambil waktu untuk berpikir dan belajar. Hargai diri sendiri dan buat diri lebih bahagia meski tanpa dia.
Ini bisa jadi suatu tanda juga bahwa ia bukanlah pasangan yang terbaik untuk Anda, dan mengakhiri hubungan adalah keputusan paling bijak di sini. Kemudian, carilah orang yang benar-benar mencintai Anda sepenuhnya sehingga tidak punya pilihan untuk melirik orang lain. Dengan begini, diri sendiri akan lebih berkembang daripada kembali menjalin hubungan dengan orang tukang selingkuh.
4. Anda Akan Merasa Tidak Aman
Mau tidak mau perasaan curiga akan menghantui Anda yang kepercayaannya pernah disalahgunakan dan disakiti oleh si dia. Bukan tidak mungkin karena kecurigaan yang terus-menerus malah menyebabkan pertengkaran sekalipun sang kekasih sudah mulai berubah. Daripada melanjutkan hubungan yang tidak sehat, berpisah, dan mencari yang lebih baik akan membuat Anda jauh lebih bahagia nantinya. Inilah kemungkinan yang terjadi jika Anda memaafkan kekasih yang selingkuh dan selalu ada risiko di balik itu.
Tag :
Lifestyle
0 Komentar untuk "Ini yang Terjadi Jika Anda Memaafkan Kekasih yang Selingkuh"