Umat Islam merupakan umat terbesar di dunia ini dan mereka telah mempercayai kebenaran ajaran Islam yang telah dibawa Nabi Muhammad SAW dengan hati mereka masing-masing dan alasan percaya kepada Islam merupakan hal yang sangat pribadi bagi setiap orang. Namun, semua itu merupakan jawaban bahwa mereka yang percaya dan meyakini bahwa yang telah menciptakan bumi beserta isinya adalah Allah SWT. Sebenarnya banyak sekali alasan yang dapat dijabarkan mengapa banyak orang yang meyakini ajaran Islam sebagai ajaran yang benar dan dan dapat menuntun mereka ke jalan Tuhan yang sebenarnya, yaitu Allah SWT. Apa sajakah alasan itu?
Inilah alasan percaya kepada Islam
Islam merupakan ajaran agama yang telah dibawa oleh Nabi Muhammad SAW dan ajaran ini telah diyakini oleh jutaan umat manusia di bumi ini. Isi ajaran Islam ini tertuang dalam kitab suci Al-Qur’an yang merupakan firman Allah SWT kepada seluruh hamba-Nya sebagai tuntunan hidup mereka di dunia ini. Kenapa percaya pada Islam? Ada beberapa alasan kuat mengapa umat manusia mempercayai kebenaran ajaran Islam ini, berikut adalah alasannya:
1. Ajaran Islam dapat dibuktikan kebenarannya
Semua ajaran Islam baik itu tentang Tuhan yang telah menciptakan bumi beserta isinya, adanya malaikat, sholat, dan ibadah lainnya dilengkapi dengan argumen yang jelas dan logis. Islam tidak hanya memaksa setiap umatnya untuk mempercayai begitu saja ajaran ini tanpa dibarengi dengan penjelasan rinci dan logis yang dapat ditangkap dengan akal pikiran manusia. Kebenaran akan ajaran Islam yang tertuang dalam Al-Qur’an telah terbukti kebenarannya dan bahkan banyak berkontribusi dalam perkembangan dunia sains.
2. Ajaran Islam tidak berdasarkan pengalaman orang yang telah wafat
Islam merupakan ajaran agama yang tidak berdasarkan pengalaman orang telah wafat, tetapi Islam malah mengundang setiap orang untuk menemukan pengalamannya sendiri dalam kehidupan ini untuk percaya Allah SWT. Dalam Islam telah disebutkan bahwa setiap kebenaran akan muncul dengan beberapa cara atau dengan cara lainnya dan diuji di dunia ini.
3. Tidak ada pertentangan ajaran Islam dengan ilmu pengetahuan
Tidak ada satupun pertentangan antara ajaran Islam dengan ilmu pengetahuan, malah ajaran Islam merupakan sumber dari ilmu pengetahuan dan bahkan hingga saat ini manusia masih mempelajari isi Al-Qur’an untuk menjelaskan ilmu pengetahuan yang ada di dunia ini.
4. Kebenaran isi kitab suci ajaran Islam yaitu Al-Qur’an
Haruskah percaya kepada Islam? Ajaran Islam dapat terbukti kebenarannya dengan fakta kebenaran Al-Qur’an. Berikut beberapa fakta kebenaran isi Al-Qur’an, yaitu:
• Penciptaan secara berpasang-pasangan
Tidak hanya manusia saja yang diciptakan Tuhan secara berpasang-pasangan melainkan semua materi yang ada di seluruh alam semesta ini. Hal ini telah disebutkan dalam Al-Qur’an. Seorang ilmuwan dari Inggris, yaitu Paul Dirac telah melakukan penelitian terhadap materi di dunia ini dan hasil penelitiannya membuktikan bahwa semua materi yang ada di dunia ini diciptakan secara berpasang-pasangan. Berkat temuannya ini maka pada tahun 1933 Paul Dirac memperoleh penghargaan Nobel dalam bidang fisika.
• Garis edar dalam tata surya
Dalam Al-Qur’an telah disebutkan bahwa Allah telah menciptakan siang malam, matahari dan bulan yang berada pada garis edarnya masing-masing. Semua benda langit dapat hidup berdampingan berdasarkan garis edarnya masing-masing.
• Dasar lautan yang sangat gelap
Al-Qur’an telah menyebutkan bahwa lautan memiliki dasar yang sangat gelap. Berdasarkan penelitian manusia hanya bisa menyelam pada kedalaman kurang dari 40 meter tanpa peralatan khusus, pada kedalaman 200 meter jarang dijumpai adanya cahaya, dan di kedalaman 1000 meter tidak dijumpai adanya cahaya sama sekali.
Itulah beberapa informasi seputar alasan percaya kepada Islam dan semua alasan itu merupakan hal yang logis dan dapat dijelaskan secara ilmiah.
0 Komentar untuk "4 Alasan Percaya Kepada Islam Sebagai Agama yang Benar"