Ketahuilah 6 Fitnah Dajjal di Akhir Zaman

Anda mungkin sering mendengar apa saja yang akan terjadi di akhir zaman, ketahuilah 6 fitnah dajjal di akhir zaman melalui artikel ini. Allah telah menyatakan pada awalnya bahwa seluruh umat Islam itu bersaudara. Sayangnya, ada Dajjal yang dinyatakan akan hadir di akhir zaman sebagai penyesat umat manusia dari jalan Allah. Ketahuilah fitnah Dajjal apa saja yang tidak benar melalui referensi berikut ini.

Ketahuilah 6 Fitnah Dajjal di Akhir Zaman

Ketahuilah 6 Fitnah Dajjal di Akhir Zaman

1. Dajjal akan memerintahkan langit menurunkan hujan
An-Nawwas pernah menyatakan bahwa Dajjal suatu saat nanti akan datang ke salah satu kaum yang mendakwahinya. Dajjal ini kemudian akan menerima dakwahnya dan beriman kepadanya. Berikutnya, Dajjal memerintahkan langit untuk menurunkan hujan dan bumi pun ia perintahkan untuk menurunkan tanaman. Hujan pun turun dan segala tanaman pun tumbuh. Ini adalah salah satu fitnah terbesar di akhir zaman yang perlu Anda ketahui.

2. Dajjal dapat menghidupkan orang yang sudah dibunuhnya
Fitnah terbesar dalam sejarah manusia lainnya adalah bahwa Dajjal dapat menghidupkan orang yang sudah ia bunuh. Rasulullah SAW menyatakan bahwa seseorang yang terbaik atau di antara orang terbaik akan keluar pada akhir zaman. Selanjutnya, orang terbaik itu akan menunjuk Dajjal sebagai sesuatu yang buruk yang disampaikan kepada umat manusia oleh Rasulullah SAW. Dajjal bertanya mengenai pendapat yang lainnya bila orang yang besangkutan ia bunuh dan ia hidupkan kembali. Meskipun pihak lain berkata tidak, Dajjal ternyata membunuh seseorang terbaik tersebut dan menghidupkannya kembali.

3. Air, sungai, dan gunung roti ada bersama Dajjal
Uqbah menyatakan bahwa dari Rasulullah SAW ia mendengar bahwa Dajjal akan keluar dan besertanya ada air dan api. Yang dilihat manusia sebagai air sesungguhnya adalah api yang membakar, sementara apa yang dilihat manusia sebagai api sesungguhnya merupakan air minum yang menyegarkan. Karena itu, Beliau menyatakan bahwa barang siapa yang melihat hal tersebut, ada baiknya ia memilih air dibandingkan api.

4. Surga dan neraka ada bersama Dajjal
Hudzaifah RA menyatakan bahwa Rasulullah SAW bersabda sebagai berikut. Dajjal memiliki rambut yang keriting, matanya yang sebelah kiri cacat, dan bersama ialah surga dan neraka. Ini juga merupakan salah satu fitnah yang dibuat Dajjal.

5. Dajjal dapat menggergaji seseorang kemudian membangkitkannya
Al-Imam Muslim meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda bahwa Dajjal dapat menggergaji seseorang kemudian membangkitkannya. Berikut adalah detilnya. Dajjal datang kemudian diharamkan memasuki kota Madinah, ia berhenti di tanah bergaram yang berada di sekitar kota Madinah. Seseorang yang paling baik datang kepadanya dan menyatakan bahwa ia adalah Dajjal. Dajjal bertanya kepada pengikutnya apakah ia sebaiknya membunuh orang tersebut kemudian menghidupkannya. Meskipun para pengikutnya berkata tidak, Dajjal tetap menggergaji orang tersebut lalu menghidupkannya.

6. Dajjal akan diikuti oleh harta benda bagaikan kelompok lebah
Rasulullah SAW pernah diriwayatkan berkata sebagai berikut. Dajjal akan mendatangi reruntuhan dan berkata bahwa perbendaharaan seseorang harus keluar. Maka perbendaharaan seseorang tersebut atau harta bendanya pun keluar dan mengikuti Dajjal layaknya sekawanan lebah yang terbang bersamaan.

Ketahuilah 6 fitnah Dajjal di akhir zaman sehingga apapun yang akan terjadi di akhir zaman nantinya, kita harus tahu mana yang perlu kita yakini dan mana yang sebaiknya tidak kita yakini.
0 Komentar untuk "Ketahuilah 6 Fitnah Dajjal di Akhir Zaman"

Back To Top