Bali merupakan pulau yang tekenal dengan keindahan alam dan pertunjukan mistis seperti Leak, Rangda, dan Celuluk, inilah sisi mistis di Bali yang menakutkan tetapi juga menarik. Kebudayaan masyarakat Bali memang mengandung sisi mistis, tetapi pulau ini merupakan tempat penyumbang devisa terbesar dari wisatawan asing yang banyak berkunjung di pulau ini.
Inilah Sisi Mistis di Bali yang Menakutkan
Ada beberapa sisi mistis di pulau Bali yang menakutkan tetapi juga menarik untuk diketahui. Berikut beberapa sisi mistis yang telah berkembang di masyarakat Bali:
1. Ilmu Pengleakan
Ilmu Pengleakan merupakan ilmu hitam yang dianut oleh orang Bali. Orang yang menganut ajaran ini akan hidup sebagai Leak. Kebanyakan orang Bali tidak mau menyinggung masalah pengleakan karena mereka takut jika orang yang menganut ajaran ini tersinggung dan akan menyebabkan masalah besar.
2. Leak
Leak merupakan makhluk halus mengerikan perwujudan dari orang yang menganut ajaran Pengleakan. Makhluk ini tidak tampak dilihat oleh mata dan tidak menggangu, tetapi ada sebagian golongan Leak yang membunuh orang dengan kejam. Cerita sejarah Leak Bali sudah banyak beredar di kalangan masyarakat, tetapi mereka enggan untuk membicarakannya.
3. Rangda
Rangda merupakan perwujudan dari amarah Dewi Durgha, jadi makhluk ini berperan sebagai ratunya Leak. Makhluk Rangda digambarkan memiliki mata bulat dan melotot, kukunya panjang dan tajam, kedua gigi taringnya panjang dan memiliki lidah yang menjulur sampai ke kaki. Makhluk ini membawa kain putih di tangannya dan terdapat bola api di atas lidahnya. Rangda dikabarkan sering muncul di Pura Dalem, jika seseorang melihat sosok ini maka akan sakit selama tiga hari dan jika sampai menyentuh kainnya maka orang tersebut akan mati dan tidak bisa reinkarnasi.
4. Celuluk
Celuluk adalah jenis Leak yang berperan sebagai pengikut rangda. Makhluk ini memiliki wajah yang seram yaitu terdapat lubang dimatanya, memiliki gigi yang besar, dan berkepala botak. Celuluk sering muncul dihadapan manusia tetapi makhluk ini tidak bisa membunuh karena penakut.
5. Pertunjukan Calon Arang
Pertunjukan Calon Arang adalah salah satu pertunjukan yang sering ditampilkan oleh masyarakat Bali. Pertunjukan ini bertujuan untuk memanggil semua Leak yang berada di sekitar pertunjukan tersebut untuk diadu dengan Calon Arang yang diperankan oleh Balian atau dukun yang memiliki tingkat kesaktian yang tinggi. Jika dalam perkelahian Balian tersebut kalah maka akan tewas. Pertunjukan Calon Arang dilaksanakan pada malam hari dan seluruh penonton tidak diperbolehkan meninggalkan pertunjukan sebelum pertunjukannya selesai, jika penonton tidak menaatinya maka para Leak akan mengganggunya.
Itulah beberapa sisi mistis dalam kehidupan masyarakat Bali, tetapi hal itulah yang membuat para wisatawan tertarik dengan pulau ini. Selain sisi mistis pulau ini juga memiliki beberapa tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Berikut daftar tempat wisata di pulau Bali:
1. Pantai Kuta
Pantai ini merupakan salah satu tempat wisata andalan Bali. Pantai kuta terkenal dengan keindahan pasirnya dan sunsetnya.
2. Pura Tanah Lot
Pura Tanah Lot terdiri dari dua pura yang berfungsi untuk memuja dewa laut. Pura ini terletak diatas bongkahan karang di pinggir laut.
3. Pantai Padang-Padang
Pantai Padang-Padang terkenal dengan keindahannya dan pantai ini terletak di Uluwatu.
4. Danau Beratan Bedugul
Danau Beratan Bedugul terkenal dengan keunikannya yaitu adanya pura Ulun Danu yang terletak dipinggir danau ini.
5. Garuda Wisnu Kencana (GWK)
GWK merupakan tempat yang berisi patung-patung unik dengan ukuran yang sangat besar.
6. Pantai Jimbaran
Pantai Jimbaran merupakan pantai yang terkenal dengan kuliner pinggir pantainya.
Inilah beberapa informasi sisi mistis di Bali yang menakutkan dan beberapa tempat wisata di Bali.
0 Komentar untuk "Inilah Sisi Mistis di Bali yang Menakutkan"