5 Orang yang Tak Mati Walaupun di Bunuh Berkali-kali

Hidup menjadi sangat berarti saat kita mendapatkan kesempatan kedua untuk menjalaninya. Tapi tak semua mengalami hal tersebut. Percaya atau tidak, ada 5 orang yang tak mati walaupun di bunuh berkali-kali. Mereka selalu diberi kesempatan bahkan lebih dari dua kali untuk kembali menjalani hidupnya.

5 Orang yang Tak Mati Walaupun di Bunuh Berkali-kali

Inilah 5 Orang yang Tak Mati Walaupun di Bunuh Berkali-kali dalam Hidupnya

1. Hitler
Banyak orang yang sudah mengenal siapa Adolf Hitler. Ia adalah seorang diktator Jerman yang terkenal dengan kekejamannya. Ia juga merupakan pemimpin partai NAZI yang sering kali melakukan pembunuhan terhadap orang-orang Yahudi dan penentang kekejamannya. Hilter seringkali menjadi target utama dalam percobaan pembunuhan karena banyak pihak yang membencinya bahkan menginginkannya untuk mati. Salah satu upaya pembunuhan terjadi pada tahun 1921, Hitler ditembaki oleh orang-orang asing saat ia melakukan pidato. Selain itu, pada tahun 1939, tentara Polandia berusaha untuk meledakkan mobil yang sedang dikendarai oleh Hitler. Namun upaya tersebut tidak juga berhasil. Pada akhirnya, ia meninggal karena bunuh diri bersama sang istri di bunker bawah tanah rumahnya.

2. Fidel Castro
Fidel Castro merupakan presiden Kuba periode 1976 sampai 2008. Dia termasuk dalam salah satu orang yang sudah dibunuh berulang kali tetap tidak mati. Diketahui lebih dari 683 percobaan pembunuhan yang ditujukan kepadanya, dan tidak ada satu pun yang berhasil. Percobaan pembunuhan yang dilakukan sangatlah bermacam-macam, di antaranya adalah dengan meledakkan cerutunya, meracuninya dengan jamur bahkan hingga penembakan yang dilakukan oleh mafia handal. Tetap saja keselamatan berpihak pada dirinya. Namun pada akhirnya, ia meninggal di usia 83 tahun. Meninggalnya bukan karena percobaan pembunuhan yang pernah dilakukan padanya, tetapi karena kesehatan Fidel yang semakin memburuk.

3. Zog I
Di tahun 1928 hingga 1939, Zog I menjabat sebagai raja Albania. Terjadi 55 upaya pembunuhan yang ditujukan padanya selama pemerintahan yang ia pimpin. Di antaranya adalah peristiwa yang terjadi pada tahun 1931. Ia diserang saat berada di dalam mobil setelah melakukan kunjungan di rumah opera Wina untuk kinerja Pagliacci. Namun, upaya tersebut tidak membuahkan hasil. Karena ia berhasil menembakkan kembali dengan pistol yang selalu di bawanya.

4. Yasser Arafat
Yasser Arafat adalah salah satu pemimpin Palestina yang juga memiliki kesempatan hidup cukup banyak. Meskipun sudah dibunuh berulang-ulang orang ini tetap tidak mati. Setiap percobaan pembunuhan yang ditujukan padanya selalu mengalami kegagalan. Salah satunya adalah upaya yang terjadi saat 73 orang terbunuh karena penyerangan dan pengeboman yang dilakukan oleh Air Force F-15. Selain itu, Yasser juga selamat saat terjadi badai pasir di Libya dan pesawatnya jatuh karena itu. Bahkan ia hanya mengalami shock dan memar-memar kecil. Dan pada akhirnya ia meninggal, meskipun penyebabnya bukan karena dibunuh tapi alasan pastinya belum diketahui sampai sekarang ini. Beberapa kabar menjelaskan bahwa ia adalah seorang gay sehingga ia terkena AIDS dan meninggal.

5. Hussein
Akhir-akhir ini banyak berita heboh orang yang tidak mati setelah dibunuh. Salah satunya adalah Hussein, seorang raja Yordania. 12 Upaya pembunuhan tidak membuatnya kehilangan kesempatan untuk tetap hidup. Beberapa upaya tersebut dilakukan oleh ekstrimis Palestina. Kakek Hussein meninggal dalam insiden itu, tapi Hussein masih beruntung bisa selamat karena peluru yang ditujukan padanya mengenai medali yang dipakainya. Pada akhirnya, Hussein meninggal di tahun 1999 karena penyakit kanker yang menyerangnya.

Demikianlah kisah 5 orang yang tak mati walaupun di bunuh berkali-kali. Kesempatan memang bisa datang lebih dari satu kali, tapi tak semua orang bisa mendapatkannya. Semoga dengan tulisan ini bisa menambah wawasan dan menjadikan kita lebih bijak dalam menjalani kehidupan.
0 Komentar untuk "5 Orang yang Tak Mati Walaupun di Bunuh Berkali-kali"

Back To Top