10 Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga


Para sahabat Nabi ini selalu setia menemani, baik dalam suka maupun duka. Bahkan mereka rela jika mengorbankan nyawanya untuk Nabi Muhammad SAW. Inilah 10 sahabat Nabi Muhammad SAW yang dijamin masuk surga karena perbuatannya yang selalu membantu Nabi dalam berdakwah menyebarkan agama Islam.

10 Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga

Inilah 10 Sahabat Nabi Muhammad SAW yang Dijamin Masuk Surga

1. Abu Bakar Ash-Shiddiq
Abu Bakar adalah sahabat tersekat dengan Nabi. Kemanapun Rasul pergi, ia selalu ada menemani beliau. Ia berteman dengan Rasulullah sejak remaja sehingga tidak sulit untuknya mempercayai ajaran Islam karena sudah tahu bagaimana mulianya akhlak Nabi Muhammad SAW. Ia jugalah orang pertama yang mempercayai peristiwa Isra Mi’raj.

2. Ali bin Abi Thalib
Ali merupakan golongan anak-anak yang masuk Islam pertama kali. Ia adalah orang yang cerdas, berani dan ahli dalam membentuk siasat perang. Ketika hijrah, Ali tidur di atas ranjang Nabi sehingga musuh yang sedang mengepung, mengira bahwa orang itu adalah Nabi. Inilah salah satu dari 10 sahabat yang dijamin masuk surga dan keutamaannya.

3. Umar bin Khattab
Umar ialah khalifah kedua dan termasuk dalam sahabat yang sangat dicintai Rasul. Sebelumnya, ia adalah orang yang sering mabuk-mabukan dan jago gulat. Setelah ia mendengarkan surat Thoha dari saudara perempuannya, ia kemudian masuk Islam. Ia menjadi khalifah yang tegas dan keras ketika membela Islam.

4. Utsman bin Affan
Utsman merupakan khalifah ketiga dan mendapatkan sebutan Dzun Nur ‘Ain karena telah menikahi dua putri Rasulullah, Ruqqayah dan Ummu Kkultsum. Ia memiliki harta yang melimpah dan menggunakan hartanya di jalan Allah.

5. Sa’ad bin Abi Waqqas
Sa’ad memiliki kemahiran dalam berkuda dan memanah. Dalam peperangan, apa yang ingin ia panah pasti tepat sasaran dan hampir seluruh peperangan telah ia ikuti. Pada awal ia masuk Islam, ibunya mengancam untuk tidak makan. Namun, hingga ibunya meninggal, ia pun masih dalam pendiriannya. Ia tidak menjual keyakinannya, meskipun itu untuk nyawa ibunya.

6. Thalhah bin Adullah
Thalhah merupakan salah satu konsultan Rasulullah. Ketika perang Uhud, Thalhah ikut serta dalam perang itu dan menjadikan dirinya sebagai perisai Rasul. Saat ada panah yang ingin ditancapkan pada Rasul, kemudian tangan Thalhah bergerak sebagai perisainya hingga jari-jarinya terputus.

7. Zubeir bin Awwan
Zubeir termasuk orang pertama yang masuk Islam. Pembelaannya pada Islam sangatlah nyata. Ia selalu ikut terjun dalam peperangan melawab musuh, bahkan ia berada di barisan paling depan. Ia adalah sahabat yang sangat dicintai oleh Rasulullah SAW. Inilah 10 sahabat Nabi yang dijamin masuk surga dan alasannya.

8. Abu ‘Ubaidah bin Jarrah
Rasulullah pernah bersaba bahwa setiap umat memiliki orang kepercayaan. Begitu juga dengan Islam, Rasul mengaatan jika orang kepercayaan umat Islam adalah Abu ‘Ubaidah ini. Ia masuk dalam Islam pada awal kerasulan Nabi dengan Abu Bakar sebagai perantaranya. Ia adalah orang yang jujur dan amanah sehingga sering didaulat sebagai pemimpin perang.

9. Sa’id bin Zaid
Sa’id termasuk dalam sahabat Nabi yang beruntung karena ia dapat masuk Islam bersama-sam istrinya, adik Umar, yaitu Fathiman binti al-Khattab. Ia mengerahkan seluruh tenaganya untuk selalu ikut berperang bersama Rasul untuk melawan kaum-kaum kafir. Bahkan Rasul pernah mempercayai Sa’id untuk memata-matai musuh sehingga termasuk dalam 10 orang yang dijamin masuk surga oleh Allah.

10. Abdurrahman bin ‘Auf
Abdurrahman adalah salah satu dari 7 orang pertama yang masuk ke dalam Islam. Ia sahabat yang termasuk dalam golongan kaya. Ia memiliki harta yang melimpah tapi tidak membuat dirinya lupa. Ia selalu menggunakan hartanya di jalan Allah. Bahkan setelah Rasul memberi kabar jika ia dijamin masuk surga maka amalan sedekahnya semakin banyak.
0 Komentar untuk "10 Sahabat Nabi yang Dijamin Masuk Surga"

Back To Top